
Mimika, Papua – Dua pendaki perempuan asal Indonesia, Lilie Wijayati dan Elsa Laksono, dilaporkan meninggal dunia saat menuruni puncak Carstensz Pyramid atau Puncak Jaya di Papua, gunung tertinggi di Indonesia dengan ketinggian 4.884 meter di atas permukaan laut (mdpl). Keduanya diduga mengalami hipotermia akibat cuaca buruk yang melanda puncak gunung pada Sabtu (1/3).
Kapolres Mimika, AKBP Billyandha Hildiario Budiman, mengonfirmasi peristiwa tragis tersebut. “Mereka berangkat mendaki pada 28 Februari bersama tim yang terdiri dari lima orang. Saat berada di puncak, cuaca tiba-tiba memburuk dengan badai yang sangat ekstrem. Akibatnya, dua almarhumah ini mengalami hipotermia hingga meninggal dunia,” ujarnya pada Minggu (2/3).


Selain kedua korban, terdapat 13 pendaki lain yang masih berada di Lembang Kuning, titik istirahat di jalur pendakian Puncak Carstensz. Tim SAR Timika telah mengonfirmasi bahwa mereka dalam kondisi selamat. “Saat ini, tim penyelamat masih berupaya mengevakuasi para pendaki yang tersisa dan membawa jenazah kedua korban turun dari gunung,” demikian laporan Tim SAR Timika.
Tragedi ini turut menjadi perhatian publik karena dalam rombongan pendaki tersebut terdapat beberapa figur publik, di antaranya musisi Fiersa Besari dan konten kreator Furky Syahroni. Keduanya dikabarkan selamat dan masih berada di Lembang Kuning bersama rombongan lainnya.
Carstensz Pyramid dikenal sebagai salah satu gunung dengan jalur pendakian paling menantang di Indonesia. Selain medan yang sulit, kondisi cuaca yang kerap berubah secara drastis menjadi tantangan tersendiri bagi para pendaki. Hipotermia, kondisi di mana suhu tubuh turun drastis akibat paparan cuaca dingin ekstrem, menjadi salah satu risiko terbesar yang dihadapi pendaki di ketinggian seperti ini.
Hingga kini, Tim SAR masih terus melakukan proses evakuasi jenazah korban dan memastikan keselamatan para pendaki lain yang masih berada di gunung. Tragedi ini menjadi pengingat bagi para pendaki untuk selalu mempersiapkan diri dengan matang dan memperhatikan kondisi cuaca sebelum mendaki gunung-gunung ekstrem seperti Carstensz Pyramid.
( BINews )
Share Social Media