
JAKARTA | bidikinfonews.xyz / – Menjelang puncak arus mudik Lebaran yang diperkirakan terjadi pada 28-30 Maret 2025, persiapan matang sangat diperlukan guna menghadapi berbagai kemungkinan darurat di perjalanan. Salah satu langkah penting yang harus dilakukan pemudik adalah menyimpan daftar nomor telepon darurat, mulai dari layanan kepolisian hingga call center jalan tol.
Badan Kebijakan Transportasi Kementerian Perhubungan memproyeksikan sekitar 146,48 juta orang atau 52 persen penduduk Indonesia akan melakukan perjalanan mudik tahun ini. Dengan jumlah pemudik yang begitu besar, risiko kejadian darurat di jalan juga meningkat.
Jika mengalami kendala saat perjalanan, pemudik disarankan segera menepi ke bahu jalan sebelah kiri atau jalur evakuasi, menyalakan lampu hazard, dan segera menghubungi nomor darurat terkait.
Berikut ini daftar nomor penting yang wajib disimpan pemudik untuk menghadapi situasi darurat:
Layanan Darurat Kesehatan dan Keamanan
Jika membutuhkan bantuan medis atau menghadapi situasi darurat lainnya, hubungi :
– Ambulans : 118 atau 119
– Ambulans Jakarta : 021-65303118
– BPJS Kesehatan : 165
– Palang Merah Indonesia (PMI) : 021-7992325
– Kepolisian : 110
– Nomor Darurat Terintegrasi : 112
– NTMC Korlantas POLRI : 1500669
– Pemadam Kebakaran : 113
– Search and Rescue (SAR) : 115
– Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) : 117
– Posko Bencana Alam : 129
– Perusahaan Listrik Negara (PLN) : 123.
Nomor Penting untuk Perjalanan
Bagi pemudik yang menggunakan berbagai moda transportasi:
– Angkasa Pura (Bandara) : 172
– Jalur Mudik 24 Jam : 0822-8885-8884 (WhatsApp) atau 158
– Jasa Marga 24 Jam : 14080
– Pertamina Delivery Service : 135
– Informasi Jalan Tol : 0813-8006-8000
– Kementerian PUPR : 158
– Kementerian Perhubungan : 151
– KAI (Kereta Api Indonesia) : 121.
Call Center Jalan Tol
Untuk pemudik yang menggunakan jalan tol, berikut daftar nomor layanan yang dapat dihubungi sesuai jalur perjalanan:
– Jakarta – Bogor – Ciawi : 14080
– Jakarta – Tangerang: 14080 atau 021-55753904
– Jakarta – Cikampek : 14080
– Purwakarta – Bandung – Cileunyi: 14080
– Palimanan – Kanci : 023-1484268
– Pejagan – Pemalang : 0283-4511 000
– Semarang : 024-7607777
– Semarang – Bawen : 024-76911505
– Solo – Ngawi : 0271-6882222
– Gempol – Pasuruan : 0343-6431177
– Pasuruan – Probolinggo : 0335-8111 777.
Call Center Pelabuhan.
Bagi pemudik yang melakukan perjalanan dengan kapal ferry:
– ASDP Indonesia Ferry : 191 atau 0811-102-1191.
Dengan menyimpan daftar nomor darurat ini, pemudik dapat lebih tenang dalam perjalanan dan segera mendapatkan bantuan saat diperlukan. Tetap waspada, patuhi aturan lalu lintas, serta utamakan keselamatan agar perjalanan mudik Lebaran tahun ini berjalan lancar dan aman.
[ BINews ]
Share Social Media