
Sinunukan | bidikinfonews.xyz / Mandailing Natal, Sumatera Utara – Kecamatan Sinunukan kembali menggelar Apel Gabungan rutin setiap Senin pagi, kali ini pada tanggal 29 Juli 2024. Kegiatan yang dilaksanakan di lapangan kantor kecamatan ini dihadiri oleh seluruh jajaran Forkopimcam dan perwakilan dari berbagai instansi di wilayah tersebut.
Apel Gabungan ini merupakan wujud komitmen bersama untuk menjaga kedisiplinan dan kekompakan dalam menjalankan tugas pemerintahan. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan sinergi antara pemerintah kecamatan, desa, dan seluruh elemen masyarakat.
Dalam amanatnya, Camat Sinunukan, Daiman Nasution, S.Pd.I., menekankan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan melestarikan desa masing-masing dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-79. Beliau mengajak seluruh peserta apel untuk aktif terlibat dalam berbagai kegiatan yang dapat menyemarakkan perayaan HUT RI di tingkat kecamatan.
“Mari kita tingkatkan terus semangat gotong royong untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan asri. Kepada para kepala desa, saya juga berpesan agar terus berupaya melestarikan potensi desa masing-masing,” ujar Daiman Nasution.
Kegiatan Apel Gabungan ini turut dihadiri oleh Kepala Desa se-Kecamatan Sinunukan, Kepala Puskesmas, Kepala Dinas Pertanian, para staf kantor kecamatan, dan perwakilan dari organisasi masyarakat, termasuk PKK.
( AR/ BINews )
Share Social Media