
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY),
Jakarta | bidikinfonews /– Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), mengaku kembali mendapat dukungan dari jajaran Dewan Pimpinan Daerah (DPD) dan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) di 38 provinsi untuk memimpin partai tersebut pada periode 2025-2030.
Dukungan ini disampaikan dalam pertemuan yang digelar di kediaman AHY di Jalan Prapanca Raya, Jakarta Selatan, pada Minggu (23/2/2025). AHY pun menyatakan kesiapannya untuk kembali memimpin Partai Demokrat.
“Para Ketua DPD dan DPC menyampaikan harapannya agar saya berkenan maju kembali sebagai Ketua Umum periode 2025-2030. Dengan niat yang baik dan itikad yang tulus, saya menerima amanah ini dan siap menjalankan tugas yang dipercayakan oleh seluruh kader,” ujar AHY.
AHY menegaskan, dengan dukungan penuh dari seluruh kader Demokrat, ia optimistis dapat membawa partai kembali ke masa kejayaannya.
“Dengan kebersamaan dan semangat juang seluruh pimpinan serta kader Demokrat di seluruh Indonesia, kami optimistis Demokrat bisa bangkit dan semakin berperan bagi negeri ini. Baik di pemerintahan nasional, daerah, maupun di jalur legislatif DPR RI, DPRD Provinsi, serta DPRD Kabupaten/Kota,” jelasnya.
Evaluasi Perjalanan dan Tantangan Demokrat
Dalam pertemuan itu, AHY juga mengulas perjalanan dan tantangan yang telah dihadapi Demokrat dalam lima tahun terakhir.
“Kami mengenang kembali perjalanan sejak Kongres 2020 yang digelar di tengah pandemi Covid-19. Saat itu, mobilitas sangat terbatas, dan kami harus fokus membantu masyarakat dengan aksi kemanusiaan,” ungkap AHY.
Selain itu, ia juga menyinggung upaya inkonstitusional untuk mengambil alih Partai Demokrat, yang sempat mengguncang internal partai.
“Kami bersatu dan berjuang mempertahankan kedaulatan partai sekaligus menjaga demokrasi di Indonesia,” tegasnya.
AHY mengakui bahwa menjadi oposisi selama beberapa tahun terakhir bukanlah hal yang mudah. Namun, kini Demokrat telah menjadi bagian dari koalisi pemerintahan dan berperan dalam kemenangan Prabowo Subianto pada Pemilu 2024.
“Kami mensyukuri perjalanan ini. Takdir Tuhan telah menuntun Demokrat menjadi bagian penting dalam pemerintahan lima tahun ke depan bersama Pak Prabowo Subianto,” tuturnya.
Demokrat Siap Gelar Kongres ke-6
Dalam pertemuan tersebut, AHY juga menerima silaturahmi dari Ketua DPD Demokrat se-Indonesia serta perwakilan DPC dan organisasi sayap partai. Mereka membahas sejumlah isu strategis menjelang Kongres ke-6 Demokrat yang akan digelar pada 24-25 Februari 2025.
“Kongres ini merupakan ajang demokrasi yang digelar setiap lima tahun sekali sesuai AD/ART partai. Ini bukan sekadar formalitas, tetapi momentum untuk membangun visi dan misi perjuangan Demokrat lima tahun ke depan,” jelas AHY.
Ia pun menegaskan bahwa sebelum kongres berlangsung, ia ingin mendengar langsung aspirasi para pemimpin Demokrat di daerah.
“Saya ingin mendengarkan apa yang menjadi harapan para Ketua DPD dan DPC, agar kita bisa bersama-sama menyusun strategi terbaik bagi masa depan Demokrat,” tandasnya.
Dengan dukungan penuh dari seluruh kader, Demokrat optimistis dapat terus berkembang dan berkontribusi lebih besar bagi masyarakat serta pemerintahan Indonesia.
( BINews )
Share Social Media