
Sinunukan | bidikinfonews.xyz / Mandailing Natal , Sumatera Utara – Suasana meriah menyelimuti Desa Sinunukan II, Kecamatan Sinunukan, Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara pada Jumat, 16 Agustus 2024.
Ribuan warga tumpah ruah menyaksikan pawai karnaval yang digelar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia.
Dengan tema “Cinta Tanah Air dan Negeri”, acara ini menampilkan berbagai kreasi menarik dari anak-anak sekolah dasar dan Tim PKK Desa Sinunukan II. Mulai dari kostum adat, dekorasi kendaraan hias, hingga penampilan tarian tradisional, semuanya disajikan dengan penuh semangat dan kekompakan.
Pawai karnaval dibuka secara resmi oleh Bapak Siswadi, Kepala Desa Sinunukan II.
Rute pawai dimulai dari halaman Kantor Desa Sinunukan II dan menyusuri jalan-jalan utama desa. Peserta karnaval berasal dari SD Negeri 323, SD Negeri 324, SD Negeri 325, SD Negeri 326, serta Tim Penggerak PKK dari Dusun I dan Tim Penggerak PKK Bahtera Kencana yang diketuai oleh Ny. Sri Yanti.
Semangat juang peserta karnaval semakin berkobar dengan adanya penilaian dari dewan juri yang terdiri dari lima orang tokoh masyarakat desa, yaitu Kepala Desa Ripai, S.Sos, Bapak Ahmad Suriadi, S.Pd, Bapak Khairuddin, Babinsa Pelda Amdani, dan Ketua PKK Ibu Sudarni.
Kepala Desa Sinunukan II, Ripai, S.Sos, menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh masyarakat yang telah berpartisipasi dalam acara ini. “Saya sangat bangga melihat semangat kebersamaan dan nasionalisme yang ditunjukkan oleh seluruh lapisan masyarakat desa Sinunukan II,” ungkapnya.
Ripai juga menambahkan bahwa kegiatan karnaval ini tidak hanya bertujuan untuk memeriahkan HUT RI, tetapi juga sebagai ajang untuk mempererat tali silaturahmi antar warga serta melestarikan budaya lokal. “Ke depannya, saya berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan secara rutin,” ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut, Ripai juga mengajak seluruh kepala dusun dan RT untuk lebih aktif dalam melibatkan warganya dalam berbagai kegiatan kemasyarakatan. “Mari kita bersama-sama membangun desa Sinunukan II menjadi desa yang lebih maju dan sejahtera,” ajaknya.
( BINews/ AR Nst)
Share Social Media