
Jakarta | bidikinfonews.xyz/ 11 November 2024 – Tim nasional Jepang tiba di Jakarta dan langsung memulai sesi latihan terbuka sebagai persiapan menjelang laga penting melawan tim nasional Indonesia dalam lanjutan Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup C. Pertandingan tersebut dijadwalkan akan berlangsung pada Jumat, 15 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
Di bawah guyuran rintik hujan, latihan skuad Samurai Biru tetap berjalan sesuai rencana. Para pemain melakukan berbagai aktivitas, termasuk pemanasan, perengangan, serta latihan akurasi umpan-umpan pendek dan tendangan ke gawang kecil.
Meskipun beberapa pemain belum sepenuhnya fit, semangat dan dedikasi tim tetap terlihat jelas selama sesi latihan.
Latihan terbuka ini memberikan kesempatan bagi para penggemar untuk menyaksikan langsung aksi para pemain Jepang yang terkenal dengan teknik dan strategi permainan yang tinggi.
Timnas Jepang berkomitmen untuk mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin sebelum menghadapi Indonesia, yang diprediksi akan menjadi pertandingan yang sengit dan penuh tantangan.
Dengan persiapan matang dan semangat juang yang tinggi, timnas Jepang berharap dapat meraih hasil positif dalam laga ini dan melanjutkan langkah mereka menuju Piala Dunia 2026.
Dari : Berbagai Sumber lain nya
( BINews )
Share Social Media