
Medan | bidikInfoNews .xyz / Tim awak media BidikInfoNews melayangkan surat kepada Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Medan terkait banyaknya keluhan masyarakat mengenai lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) yang mati dan rusak di berbagai kecamatan di Kota Medan. Kondisi ini telah berlangsung cukup lama, dengan beberapa lampu PJU tidak berfungsi selama berminggu-minggu, berbulan-bulan, bahkan ada yang mencapai satu tahun tanpa perbaikan.
Pada Selasa, 18 Februari 2025, tim media telah mengonfirmasi keluhan ini melalui surat resmi kepada Dishub Kota Medan. Namun, hingga berita ini diterbitkan, belum ada tanggapan ataupun tindakan konkret dari pihak terkait.
Masyarakat berharap agar Dishub Kota Medan lebih peka terhadap permasalahan ini, mengingat PJU yang tidak berfungsi dapat mengancam keselamatan dan keamanan warga, terutama saat malam hari. Berdasarkan hasil pantauan tim BidikInfoNews di lapangan, kondisi ini terjadi di banyak titik di Kota Medan, sehingga menjadi perhatian serius bagi masyarakat.

Seiring dengan dilantiknya Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan yang baru, masyarakat berharap pemerintah kota segera mengambil langkah cepat untuk menangani permasalahan ini. Terlebih lagi, bulan suci Ramadan semakin dekat, dan warga membutuhkan lingkungan yang aman serta nyaman untuk menjalankan ibadah.
“Kami berharap Kepala Dinas Perhubungan Kota Medan segera merespons dan menindaklanjuti keresahan masyarakat terkait lampu PJU yang mati. Selain itu, kami juga meminta Pemkot Medan, khususnya Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang baru, agar segera turun tangan dalam menyelesaikan permasalahan ini,” ujar B. Piliang, Kepala Biro BidikInfoNews.
Masyarakat Kota Medan menantikan langkah nyata dari pihak berwenang untuk segera memperbaiki lampu-lampu PJU yang mati demi menciptakan lingkungan yang lebih aman dan nyaman bagi seluruh warga.
( BINews / B.Piliang )
Share Social Media