
Medan | Bidikinfonews.xyz / – Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirtanadi Medan merespons keluhan warga terkait suplai air yang tidak lancar di Jalan Yos Sudarso, Lingkungan 7, Kelurahan Glugur Kota, Kecamatan Medan Barat, Kota Medan.
Kepala Bidang Humas PDAM Tirtanadi, Lokot Parlindungan, menyatakan pihaknya akan segera menindaklanjuti permasalahan tersebut. Hal ini disampaikannya saat merespons keluhan warga yang mengeluhkan aliran air di rumah mereka yang hanya mengalir selama tiga jam per hari.
“Mohon izin untuk membagikan alamat lengkap dan nomor HP agar petugas kami dapat melakukan pengecekan di lokasi,” ujar Lokot melalui pesan WhatsApp pada Kamis, 16 Januari 2025.
Sebelumnya, warga mengeluhkan suplai air yang tidak teratur selama bertahun-tahun. Akibatnya, banyak warga terpaksa menggunakan mesin pompa air untuk mendapatkan pasokan air yang cukup, sehingga tagihan air bulanan mereka meningkat drastis, mencapai Rp150.000 hingga Rp400.000 per bulan.
Marlina (60), salah satu warga Jalan Yos Sudarso, mengungkapkan rasa lega atas respon cepat dari PDAM Tirtanadi. Ia, mewakili warga Lingkungan 7, mengapresiasi langkah cepat yang diambil pihak PDAM untuk menanggapi permasalahan air bersih di wilayah mereka.
“Kami sangat berterima kasih kepada PDAM Tirtanadi, khususnya kepada Bapak Lokot Parlindungan, yang telah merespons keluhan kami dengan cepat. Semoga masalah suplai air ini segera teratasi,” ujar Marlina.
Warga berharap PDAM Tirtanadi dapat segera memberikan solusi permanen agar suplai air bersih dapat mengalir dengan lancar dan merata di wilayah mereka.
( BINews / B.Piliang)
Share Social Media